Pad Thai Noodles


Pad Thai Noodles

Hari ini masaknya agak melipir dikit dari Indo ke thailand. Yah masi wilayah Asia jg sie
Pertama kali ke restaurant Thailand yg di cicipin pertama kali adl menu ini. Sejak saat itu saya mulai tergila2 dg Pad Thai Noodles. Akhirnya cb bikin sendiri aja di rumah dan sekali dua kali akhirnya ketagihan.

"Pad Thai Noodles"
1 kemasan mie beras /kwetiau - 200 gr rebus lalu sisihkan
1 buah wortel, potong korek api, sisakan sedikit untuk hiasan
3 batang sawi, potong-potong
2 genggam tauge, sisakan sedikit untuk hiasan
200 gr dada ayam tanpa kulit dan tulang, potong-potong sesuai selera
2 butir telur, kocok lepas
1 batang daun bawang, potong 1cm (saya skip )
1 buah bawang bombay ukuran sedang, iris tipis
4 siung bawang putih, haluskan
2 sdm minyak untuk menumis

Bahan saus :
(gunakan setengah resep di bawah jika ingin sausnya hanya sekali pakai, karena takaran di bawah berlebih untuk pad thai ini)
1/2 cup air asam jawa (1 sendok makan asam jawa dilarutkan dengan 1/2 cup air)
1/3 cup kecap ikan
1/2 cup gula palem
4 siung bawang putih halus

Bahan pelengkap :
tauge mentah
wortel mentah
kacang tanah sangrai, cincang
daun ketumbar (saya tidak pakai)
potongan jeruk nipis
sambal (saya tambahkan sendiri)

Cara membuat :
Untuk saus, masak semua bahan saus sampai gula palem larut, dinginkan sejenak (jika ingin pedas bisa tambahkan cabai bubuk)
Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum, masukkan potongan ayam, aduk rata dan masak hingga ayam berubah warna
Singkirkan tumisan ayam ke tepi wajan atau teflon, tuangkan telur kocok, masak orak-arik hingga matang, kemudian campur dengan tumisan ayam, masukkan wortel, masak hingga lunak
Masukkan sawi, masak sebentar lalu tambahkan mie beras, aduk rata, tambahkan 3-5 sendok makan saus, aduk rata
Cicipi rasanya, tambahkan lagi saus jika dirasa kurang, aduk rata kembali, tambahkan daun bawang dan tauge, masak sebentar saja
Angkat dan siap dihidangkan, sajikan dengan bahan pelengkap

Untuk membuat sambal :
10 butir cabai rawit merah, haluskan kemudian campur dengan 2-3 sendok makan saus dan 2-3 sendok makan air, masak sebentar.



LihatTutupKomentar
Cancel