KARE PAN


KARE PAN

(roti kare, 7-8 pcs)

Bahan
Roti :
150 g terigu protein tinggi
45 g terigu serbaguna
5 g tepung maizena
1/2 sdt garam
15 g gula pasir
3 g ragi
120-125 ml susu cair/air, hangatkan.
15 g unsalted butter

Isi :
200-300 g left over kare (lbh baik jika kare disimpan semalaman di kulkas, agar lbh kental). Kare bisa ditambah dgn telur rebus dan keju sebelum dijadikan isian. Resep kare bs dilihat d #kennokare dan dibuat lbh kental
1-2 butir telur utk pelapis
60-100 g panko (Japanese breadcrumbs)
minyak utk menggoreng

Cara :
1. Dlm mangkuk taruh susu/air hangat lalu taburkan ragi, sisihkan kurang lbh 5-10 menit hingga berbuih.
2. Campur smua tepung, garam, gula.
3. Masukkan campuran susu/air sedikit2. Hentikan penambahan cairan jika adonan sdh dpt dipulung. Uleni 5 menit.
3. Masukkan unsalted butter, campur hingga menyatu lalu uleni 20-30 menit atau hingga kalis elastis. Untuk cara mengulen manual bisa dilihat di # matongtutorial 
4. Setalah kalia taruh adonan di mangkuk yg tlh diolesi oil, tutup dgn plastic wrap, diamkan di tmpt hangat kurang lbh 1 jam atau hingga mengembang 2x lipat.
5. Setelah mengembang, kempiskan. Bagi jadi 7-8 bagian lalu tiap bagian di bulatkan lalu gilas. Untuk bagian tengah biarkan tebal agar kare tdk bocor ketika digoreng.
6. Taruh kare (jgn tll banyak) dibagian tengah, satukan bagian ujung2 adonan, rekatkan agar tidak lepas.
7. Celup adonan ke telur atau bisa jg telur dioleskan dgn kuas. Balur dgn panko (japanese breadcrumbs), utk hasil yg lbh tebal bisa diulang 2x. Tutup adonan dgn plastic wrap lalu istirahatkan kembali 15 menit.
8. Panaskan minyak agak banyak. Goreng roti dgn api kecil-sedang, tunggu 1 sisi kecoklatan br dibalik.



LihatTutupKomentar
Cancel