CHEWY BROWNIES
CHEWY BROWNIES
Bahan A =
160 gram butter
170 gram dark cooking coklat
Lelehkan dengan cara di tim
Bahan B:
140 gram terigu segitiga biru
25 gram cocoa powder
1/4 sdt baking powder
1/4 sdt vanili bubuk
Ayak jadi 1 sisihkan.
Bahan C:
2 butir telur
220 gram gula halus
Caranya:
Aduk bahan C dengan bantuan whisk sampai gula larut. Masukkan bertahap bahan B aduk dan ratakan. Masukkan bahan A aduk rata. Siapkan loyang brownies 30x10cm alasi kertas baking. Tuang adonan Taburi topping sesuai selera. Panggang suhu 150 derajat sekitar 35mnt (sesuaikan oven masing-masing). Angkat dan keluarkan dari loyang. Potong2 setelah dingin. Happy baking