Telur Kecap


Telur Kecap

bahan
4 atau 5 telur ceplok.
2 siung bawang putih, cincang.
1/4 bawang bombay, cincang.
1 buah cabe merah besar, iris serong.
Kecap manis secukupnya.
1 sdm saus tiram.
Garam, gula dan kaldu jamur secukupnya.
Margarine untuk menumis.

cara
Lelehkan margarine, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga kecoklatan.
Kecilkan api lalu masukkan kecap manis, saus tiram, garam, gula dan kaldu jamur. Aduk cepat.
Masukkan telur ceplok balurkan bumbu ke seluruh telur. Matikan api. Angkat dan sajikan dengan taburan cabe merah iris.



LihatTutupKomentar
Cancel