ZEBRA CAKE KUKUS (PUTIH TELUR) Rebake by : @aisyahdiyo



ZEBRA CAKE KUKUS (PUTIH TELUR)
Source by : Hesti's Kitchen
Rebake by : @aisyahdiyo

Bahan :
300 gram putih telur (suhu ruang)
1/2 sdt garam
1 sdt emulsifier / SP
130 gram gula pasir
150 gram tepung pro. Rendah
20 gram susu bubuk full cream
50 ml santan instan kental
30 ml butter cair
1/2 sdt pasta coklat
1/2 sdt pasta moca

Cara membuat :
1. Siapkan kukusan, panaskan. Loyang loaf, oles margarin tipis lalu lapisi bagian bawah dengan baking paper. Sisihkan
2. Siapkan bowl, masukan putih telur, garam dan SP. Kocok dengan mixer speed rendah sampai berbusa, masukan gula pasir bertahap sambil di mixer. Kocok speed tinggi sampai mengembang dan kental.
3. Masukan campuran tepung dan susu yg sudah di ayak, aduk dengan speed rendah sampai rata. Matikan mixer.
4. Masukan santan dan butter bergantian, aduk balik dengan spatula sampai tercampur rata.
5. Bagi adonan menjadi 3 bagian, satu biarkan putih, dua warna lain beri masing masing beri pasta moca dan pasta coklat, aduk rata.
6. Tuang 1 sendok sayur adonan coklat di tengah loyang, lalu tuang 1 sendok sayur adonan moca di atas adonan coklat, tuang 1 sendok sayur adonan putih di atas adonan moca. Lakukan sampai habis. Hentakan loyang satu kali.
7. Kukus cake selama 25 menit sampai matang. Keluarkan dari loyang, potong sesuai selera.
Selamat mencoba moms ..


LihatTutupKomentar
Cancel