Brownies Alpukat (BROWKAT)
Brownies Alpukat (BROWKAT)
Bismillaah
Alhamdulillaah stock bahan ada semua jadi bisa buat ini, step nya emng banyak bgt tapi serius ini enak banget masyaa Allaah apalagi kalo dingin. Rekomen dicoba, makasii Mbak Frida @fridajoincoffee , izin share resepnya.
Brownies Alpukat (BROWKAT)
Brownies Kukus
Bahan:
4 butir telur
150 gr gula pasir (saya 100gr)
1/2 sdt SP
80 gr tepung terigu protein sedang
35 gr bubuk coklat
1/2 sdt baking powder (Saya skip)
1/2 sdt pasta vanila
75 gr dark cooking chocolate (DCC)
120 g mentega
Cara Membuat:
Campurkan mentega dan DCC, lalu tim hingga mencair.
Kocok telur, gula pasir, pasta vanila dan SP hingga mengembang dan kental berjejak.
Masukkan campuran tepung terigu, coklat bubuk, dan BP, aduk hingga rata.
Tuangkan campuran mentega dan DCC, lalu aduk balik hingga rata dan tidak ada endapan cairan di bawahnya.
Tuang ke dalam loyang, kukus selama 30 menit.
Angkat dan dinginkan
Vla Alpukat
Bahan:
500 gr alpukat
120 gr susu kental manis (3 sachet)
100 ml air
Cara Membuat:
Campurkan dan blender hingga halus
Whipped Cream
Bahan:
100 gr bubuk whippy cream Haan
200 ml air es
Cara Membuat:
Campurkan dan kocok dengan mixer hingga kaku
Chocolate Ganache
Bahan:
250 gr DCC
125 ml fresh cream
1 sdm butter
Cara Membuat:
Rebus fresh cream hingga panas, tidak perlu sampai mendidih.
Masukkan DCC, aduk hingga larut.
Masukkan butter, aduk hingga mengkilap dan licin.
Penyelesaian :
Potong brownies, letakkan dalam mangkok transparan.
Tuangkan vla alpukat, gunakan piping bag.
Tuang whipped cream di atas vla alpukat.
Siram dengan ganache.
Beri topping (saya almond slice).
Simpan dalam kulkas, sajikan ketika dingin.