PAHA AYAM SAUS TIRAM


PAHA AYAM SAUS TIRAM

Bahan:
1 kg ayam (bagian paha bawah)
1 SDT garam
1/2 SDT lada
50 ml minyak goreng
75 gr bawang bombai, iris
4 siung bawang putih, memarkan
2 cm jahe, iris
2 buah cabe merah besar, iris
2 batang daun bawang, iris

Bahan saus (aduk rata):
1 SDM kecap manis
3 SDM saus tiram
1 SDT angciu (bisa ganti dengan 1 SDT air jeruk lemon + 1/4 SDT gula pasir)
1 SDT lada hitam bubuk
200 ml air
2 SDT tepung tapioka/maizena

Cara membuat:
Kerat paha ayam, campur dengan garam dan lada, diamkan dikulkas selama 30 menit (me: semalaman di freezer).
Panaskan minyak goreng, masak ayam secara bertahap hingga matang dan kecokelatan).
Gunakan wajan sisa menggoreng ayam, tumis bawang bombai, bawang putih, jahe, dan cabe merah sampai harum.
Tambahkan ayam, saus, dan daun bawang, masak dan aduk hingga mengental dan matang.



LihatTutupKomentar
Cancel