GINGERBREAD COOKIES By : @wulan_arcadia



GINGERBREAD COOKIES
By : @wulan_arcadia

BAHAN :
100 gr mentega suhu ruang
100 gr brown sugar
1 butir telur
2 sdm madu
170 gr tepung terigu
Sejumput garam
1/4 sdt baking soda
1/2 sdt cinnamon
1/2 jahe bubuk
1/2 sdt bumbu spekoek (skip)
Secukupnya gula pasir untuk balutan

TOPING : Kacang tanah sangrai

CARA MEMBUAT :
Ayak tepung terigu,garam,baking soda,baking powder ,cinnamon bubuk ,sisihkan.

Kocok mentega dan brown sugar sampai mengembang dan pucat.
Masukkan telur kocok rata,tuang madu kocok lagi sampai tercampur rata.

Masukkan bahan kering,mixer dengan kecepatan rendah sampai tercampur rata.

Dinginkan dikulkas selama 1 jam.
Setelah 1 jam ambil 1 sendok makan bulatkan lalu gulingkan di gula pasir.
Tata di loyang beralas baking paper,beri jarak.

Panggang di oven suhu 170°c selama 10 - 12 menit. Atau sesuai oven masing2.
Dinginkan kukis sebelum di simpan didalam toples.


LihatTutupKomentar
Cancel