🍰Yogurt Fluffy Cake🍰 Made by : @dee_bake_theraphy
🍰Yogurt Fluffy Cake🍰
Recipe source by : Happy home baking
Made by : @dee_bake_theraphy
Bahan :
1. 200 grm plain yogurt kental
2. 45 grm minyak
3. 4 kuning telur (saya pake telur ukuran sedang 1 bh telurnya berat sekitar 55 -60grm)
4. 40 grm terigu kunci
5. 25 grm maizena
6. 1sdt parutan kulit lemon (optional)
7. 1 tsp Vanilla extract
8. Poppyseed secukupnya (optional)
9. 4 putih telur
10. 1/2 sdm air lemon
11. 80 grm gula kastor
Caranya :
1. Siapkan loyang ukuran 18, alasi bagian bawang dengan kertas baking, panaskan dlu oven 150-160 derajat
2. Ayak dlu tepung terigu dan maizena, sisihkan, di mangkok lain, masukan minyak dan yogurt,aduk pake whisk hingga rata, masukan kuning telur aduk lagi hingga rata, masukan pertepungan, aduk rata, masukan parutan kulit lemon dan vanilla, aduk rata, tambahkan poppyseed secukupnya,sisihkan
3. Di baskom lain yg bersih dari minyak, mixer putih telur,air lemon, mixer hingga berbusa, masukan gula bertahap, mixer hingga soft peak
4. Masukan adonan putih telur ke adonan yogurt, bertahap dan aduk lipat hingga rata, tuang ke loyang, oven au bain mari sekitar 60-70 menitan
5. Setelah matang keluarkan dari oven,keluarkan dari loyang perlahan, dinginkan sampe suhu ruang, (me,setelah suhu ruang masukin kulkas dlu sekitar 1 jam, baru sajikan dengan yogurt dan potongan buah), sooo yummyy soooo fluffy, enjoyyy 😉