SENTILING (khas Jawa Tengah) By : @dyah_luvkitchen



SENTILING (khas Jawa Tengah)
By : @dyah_luvkitchen

Bahan :
500 gr singkong, parut
125 gr gula pasir
200 cc air kelapa
1/2 bungkus agar2 putih
1/2 sdt garam
1 bks vanili
Utk warna biru, air kelapa diblender dengan 25 bunga telang segar (gunting bagian warna birunya saja, swipe foto berikutnya). -

Taburan :
1/2 kelapa parut (setengah tua). Taburi 1/2 sdt garam, kukus 10 menit.

Cara Membuat :
- campur semua bahan, tuang ke loyang 18x18 yg telah diolesi minyak goreng.
- kukus kurang lebih 20 menit. - angkat, potong2 kotak setelah kue benar2 dingin, karena kue sangat lengket saat panas/hangat.

Note :
- kalau mau beda warna, setelah 15 menit, tuang adonan warna lainnya, kukus lagi 15 menit. .




LihatTutupKomentar
Cancel