Bolu Tape Keju Made by : @novaneperdana



Bolu Tape Keju
Made by : @novaneperdana

Bahan :
Telur 5 butir
Gula pasir 125 gr
Sp 1/2 sdt
Tepung terigu protein sedang 100 gr
Susu bubuk putih 25 gr
Tepung maizena 25 gr
Tape 300 gr dilumatkan bersama minyak goreng 3 sdm
Mentega 150 gr dilelehkan
Keju cheddar 50 gr diparut untuk toping atasnya

Cara Membuat :
- Mixer telur,gula dan sp hingga mengembang,
- Masukkan tepung terigu,susu,tepung maizena dan tape,mixer hingga tercampur rata,matikan mixer,
- Masukkan mentega,aduk hingga rata menggunakan spatula,tuang adonan kedalam loyang ukuran diameter 20 cm yang sudah dioles margarin,beri keju parut diatasnya,
- Oven dengan suhu 180'c menggunakan api bawah selama 55 menit,pindahkan ke api atas selama 5 menit (sesuaikan dengan oven masing2),angkat,keluarkan dari loyang,potong2,sajikan.


LihatTutupKomentar
Cancel