CHOCO BRAIDED BRIOCHE Made by : @yusrisalaprianti



CHOCO BRAIDED BRIOCHE
Made by : @yusrisalaprianti
Source by : @icenguik

Bahan :
-11gr Ragi
-170gr Air+Susu Cair
-500gr Tepung Cakra
-125gr Gula
-7gr Garam
-3butir Telur (146gr)
-1sdm Lemon Zest
-150gr Butter

Bahan Isian :
Selai coklat

Bahan Olesan :
-1butir Kuning Telur
-2sdm Susu Cair

Cara Membuat :
1. Campur Air + Susu Cair + Ragi, aduk rata.
2. Masukkan semua bahan roti kecuali butter, aduk rata, ulen 10menit, lalu masukkan butter, ulen 5 menit sampai windowpane.
3. Tutup dg plastik wrap, diamkan 1jam, kempiskan, lipat2 sebentar tutup lg, masukkan di kulkas bawah minim 3jam, max.24jam.
4. Keluar dr kulkas, kempiskan dan bentuk sesuai selera. Klo saya saya gilas tipis, olesi selai coklat, gulung, potong bagian tengah kemudian tata tumpang tindih ( tutorial spt di highlight ).
5. Diamkan sampai ngembang2x lipat.
6. Oles bagian atas dg bahan olesan.
7. Oven suhu 180° C sampai kecoklatan.


LihatTutupKomentar
Cancel