Sambal goreng hati kentang


Sambal goreng hati kentang

Bahan :
200 gr hati sapi,
2 buah kentang, kupas, potong dadu, goreng matang.
3 buah cabai merah, iris serong, goreng sebentar.
1/2 sdt air asam jawa,
Garam, gula, merica, kaldu jamur/kaldu bubuk lainnya, 
2 sdm santan kara 
Minyak sayur untuk menumis.

Bumbu cemplung :
2 cm lengkuas, geprek.
1 batang serai, geprek.
2 lembar daun jeruk, buang tulang
1 lembar daun salam.

Bumbu dihaluskan :
6 buah bawang merah.
3 siung bawang putih.
7 buah cabai merah
Seiris jahe.

Cara membuat :
Rebus hati sapi di air mendidih dengan 1 lbr daun salam, seiris jahe dan lengkuas geprek, garam. Rebus hingga matang, tiriskan, potong2. Goreng sebentar.
Panaskan minyak, tumis bumbu halus dan bumbu cemplung hingga harum dan matang.
Masukkan kentang dan hati, aduk rata, tambahkan santan dan air asam jawa. Beri garam, gula, merica, kaldu jamur. Koreksi rasa. Masak hingga santan matang, masukkan cabai merah goreng, aduk rata. Angkat. Sajikan.



LihatTutupKomentar
Cancel