AYAM PENYET SAMBAL KECOMBRANG Made By : @niladriana
AYAM PENYET SAMBAL KECOMBRANG
Made By : @niladriana
AYAM GORENG
BAHAN :
1 ekor ayam, (berat 600 gr sp 800 gr) bagi 4, beri garam dan air jeruk nipis, biarkan 10 menit cuci bersih tiriskan
3 lembar daun salam
3 lembar Duan jeruk
minyak goreng
1 sdt garam
1/2 sdt kaldu jamur
150 ml air
BUMBU HALUS :
10 buah bawang merah
7 siung bawang putih
2 cm jahe
2 cm lengkuas
1 sdt ketumbar, sangrai
2 cm kunyit
CARA MEMBUAT :
Cara tumis bumbu halus, daun salam, daun jeruk sampai harum, tambahkan ayam, aduk rata
Tambahkan air, garam dan kaldu bubuk
Masak sampai ayam empuk dan kuah kering
Goreng dgn minyak yg banyak sampai kuning kecoklatan
SAMBAL KECOMBRANG
BAHAN :
10 buah cabe rawit
5 buah cabe keriting
5 buah bawang merah
3 siung bawang putih ~> goreng 1/2 matang
1 buah bunga kecombrang iris halus, tumis sebentar, sisihkan
1 sdt terasi
1/2 sdt garam
1/4 sdt kaldu jamur
TAMBAHAN :
5 buah cabe rawit potong potong
2 buah tomat hijau potong potong
~>goreng sebentar
CARA MEMBUAT :
Haluskan bahan sambal, tumis, tambahkan kecombrang, terasi, garam dan kaldu jamur
Masak sebentar saja
Penyet ayam diatas sambal yg sudah ditaruh di cobek, taburi cabe tomat tambahan dan sajikan dgn lalapan